Menutup bulan April 2014, Forum Aktif Menulis (FAM) Indonesia mengadakan “Lomba Menulis Kata Mutiara Inspiratif” yang diharapkan dapat membangkitkan semangat banyak orang untuk berkarya (menulis). Syarat dan ketentuan lomba sebagai berikut:
1. Peserta terbuka untuk umum, gratis (tidak dipungut biaya apa pun), baik sebagai anggota maupun nonanggota FAM Indonesia.
2. Kata Mutiara bertema seputar tulis menulis atau motivasi menulis.
3. Karya harus original (asli), bukan saduran apalagi ‘mencomot’ karya orang lain (plagiat).
4. Panjang Kata Mutiara maksimal 3 (tiga) baris, boleh dilengkapi dengan gambar/ilustrasi pendukung.
6. Jumlah Kata Mutiara yang diikutsertakan maksimal 5 (lima) Kata Mutiara. Selain diposting di Grup “Forum Aishiteru Menulis” juga dikirim ke email: gudangnaskah@yahoo.com. Kata Mutiara yang dikirim ke email FAM diharapkan menyertai: Nama Lengkap, Alamat Domisili, Email, dan Nomor Handphone yang dapat dihubungi.
7. Kata Mutiara ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, memerhatikan EYD, dan memiliki kandungan pesan berupa ajakan, dorongan, motivasi untuk mencintai buku, menulis, dan dakwah bil qalam.
8. Di bawah Kata Mutiara dicantumkan Kode Lomba, dengan contoh sebagai berikut:
“Setiap pekerjaan punya tujuan dan punya hasil yang ingin didapatkan. Begitu juga menulis. Tujuan menulis adalah menghasilkan kedamaian hati. Lebih dari itu bonus. ~Najla Al Faiq (Malang, Jawa Timur)
#Lomba Menulis Kata Mutiara FAM Berhadiah Novel “Rinai Kabut Singgalang” & Novel “Lukisan Cahaya di Batas Kota Galuh”.
9. Lomba dibuka tanggal 30 April 2014 dan ditutup pada tanggal 25 Mei 2014. Pengumuman Pemenang tanggal 27 Mei 2014, pukul 21.00 WIB di Grup “Forum Aishiteru Menulis”.
HADIAH-HADIAH
Terbaik 1:
Novel “Rinai Kabut Singgalang” + Novel “Lukisan Cahaya di Batas Kota Galuh” + Buku Cerpen “Fesbuk” + Piagam Penghargaan
Terbaik 2:
Novel “Lukisan Cahaya di Batas Kota Galuh” + Buku Cerpen “Fesbuk” + Piagam Penghargaan
Terbaik 3:
Buku Cerpen “Fesbuk” + Piagam Penghargaan
“SEPULUH KATA MUTIARA PILIHAN AKAN DIPOSTING DI WEBSITE FAM INDONESIA”
Demikian Pengumuman ini disampaikan, dan ditunggu Kata Mutiara Terbaik Anda.
Salam aktif, salam literasi!
FAM INDONESIA